Kota Tegal - Guna menciptakan rasa aman dan nyaman di wilayah Kota Tegal. Jajaran
Polres Tegal Kota menggelar patroli berskala besar dengan menyarasar
sejumlah lokasi, Senin (26/03/2018)
Patroli
berskala besar yang digelar rutin ini melibatkan personel gabungan dan
dipimpin oleh Kasat Sabhara Polres Tegal Kota AKP Prastowo
“Sasarannya lokasi rawan dan gangguan kamtibmas yang meresahkan
masyarakat,” ungkap Kapolres Tegal Kota AKBP Jon Wesly Arianto,SIK
melalui Kasat Sabhara, AKP Prastowo
Menurutnya patroli ini juga dalam rangka cipta kondisi jelang Pilkada
2018, Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng dan Pemilihan
Walikota serta Wakil Walikota Tegal
Pada kesempatan itu, personel Patroli ini juga bersilaturrahmi dan
dialogis dengan masyarakat termasuk mengecek keamanan dan ketertiban
masyarakat (Kamtibmas).
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar