Minggu, 05 Juli 2015

JELANG ARUS MUDIK , POLRES CEKING DAN AMANKAN JALUR PERLINTASAN KERETA API


Tegal Kota, selain pemantauan jalur jalan Pantura , jelang pengamanan arus mudik lebaran jajaran Polres Tegal Kota bersama PT KAI dalam hal ini Stasiun Besar Kereta Api Tegal melakukan pengecekan jalur lintasan kereta termasuk sejumlah perlintasan selain Stasiun KA Tegal guna memastikan keamanan jalur mudik lebaran beberapa pekan kedepan.

Selain jalur lintasan kereta , pengecekan diprioritaskan pada beberapa pos penjagaan palang pintu lintasan menginggat tugas dan tanggung jawab mereka bersama petugas keamanan lainnya harus mampu memberikan pelayanan dan keamanan terutama kepada para pemudik.

Hal tersebut disampaikan Kabag Ops Polres Tegal Kota Kompol Muslich,S.ag dalam pengecekan jalur lintasan berikut  jalur pantura serta kesiapan Pos Pengamanan Operasi Ketupat Candi 2015 di wilayah Polres Tegal Kota.

“ Kerawanan terjadi biasanya karena perilaku masyarakat sendiri yang kurang berhati-hati, oleh karenanya kami himbau agar lebih waspada apalagi menginggat jelang lebaran dimana situasi akan semakin ramai “  ungkap Kabag Ops.

Selain itu sebanyak 220 personel Polres akan diterjunkan dalam pengamanan yang nantinya akan ditempatkan pada 4 Pos Pelayanan yakni Terminal, Maya, Pasar Anyar dan Stasiun serta 15 Pos Pengamanan di jalur pantura maupun jalur perlintasan kereta api yang masuk wilayah Hukum Polres Tegal Kota .

" Kami juga akan terjunkan personel untuk pengaman jalur ",  tambah Kabag Ops.

Sementara dalam pengecekan jalur tersebut meliputi kondisi rel , lokasi perlintasan serta kondisi palang pintu termasuk pengecekan keberadaan dan kondisi baut rel yang hilang akibat ulah beberapa orang yang tidak bertanggung jawab, menginggat hal tersebut sangat membahayakan jiwa maupun perjalanan kereta saat melintas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar